Scout Diary, 5 April 2013

Sabtu, 11 Mei 2013


Assalamualaikum Wr. Wb.
Salam Pramuka!
Apa kabar kakak-kakak dan adik-adik ku di manapun kalian berada? Berjumpa lagi dengan saya sebagai crew di diary ini yang tak henti dan lelahnya untuk menggoreskan kisah-kisah manis pahit perjuangan Pramuka di SMA Negeri 1 Purbalingga Ambalan Ganesha Pa./Pi. Untuk edisi kali ini kita akan berbicara mengenai agenda latihan rutin yang diadakan setiap Jumat dan kali ini tanggal 05 April 2013. Apa yang terjadi di sini? check it out!
Seperti biasa, kegiatan dibuka dengan upacara pembukaan latihan di lapangan yang telah menjadi saksi bisu perjuangan anak SMA 1 di dalam organisasi yaitu lapangan basket. Kegiatan upacara juga disisipi dengan Pelantikan Dewan Kehormatan Penegak Ambalan Ganesha Pa./Pi. Masa Jabatan 2012/2013. Setelah upacara selesai, kegiatan dilanjutkan dengan perimintaan maaf serta permohonan doa restu dari kelas XII sebagai bekal menjelang Ujian Nasional 2013 kepada adik-adik pramuka baik kelas X ataupun kelas XI sehingga diharapkan nantinya dalam mengerjakan soal ujian tidak terbebani apapun dan terus berjalan dengan lancar. Acara ini berlangsung meriah dan penuh dengan celoteh tawa baik kelas X, XI, atau XII. Masing-masing angkatan juga membuktikan diri melalui yel yang dilantunkan untuk membakar semangat kala itu, dimulai dari angkatan Senaputra setelah itu Dewabhrata dan yang terakhir Bimasena sebagai angkatan termuda.

Selepas ada cuap-cuap dan temu kangen 3 angkatan ini, kami melanjutkan kegiatan dengan orasi calon ketua event pertama bagi kelas X yaitu Gebyar Bhakti atau yang kerap disebut dengan GB Tahun 2013. Kandidatnya adalah Luqman Rais M., Wahyu Sulistyono, Mulyo Kurniati, dan Siti Nur A. Dengan modal keyakinan dan keberanian mereka berorasi seakan calon kepala daerah dan calon legislatif yang akan mengikuti Pemilu atau Pilkada. Namun, semoga janji-janji yang mereka ungkapkan dapat terrealisasikan dengan baik. Pada akhirnya yang terpilih menjadi ketua GB 2013 adalah Luqman Rais M. dan wakilnya adalah Siti Nur A. Gebyar Bhakti tahun ini direncanakan akan dilaksanakan Hari Minggu, 28 April 2013 dan kakak ucapkan selamat bekerja bagi adik-adik ku. Ganbate J
Selepas orasi, semua Bantara kelas X dipersilakan untuk melaksanakan Istirahat dan Sholat selama 15 menit, setelah semua sudah malaksanakan ISHO, Bantara dan Tonti kelas X dibawa ke lapangan basket. Mereka diminta berbaris yang baik, benar, dan rapi. Kami akan mengevaluasi mengenai kegiatan besar sebelumnya yaitu Kemah Tahunan 2013 kepada Bantara dan Tonti kelas X. Masih banyak hal yang perlua dibenahi dalam pelaksanaan Kemah Tahunan 2013 ini terutama peserta yang masih sangat kurang disiplin dan rasa juangnya. Semoga dengan evaluasi ini bisa memberikan kesadaran baik bagi pihak kelas XI ataupun kelas X. Sekali lagi tujuan Pramuka adalah mendidik kader generasi muda agar mempunyai sifat tangguh dan memiliki etos kerja yang tinggi. Terima kasih atas perhatian dan waktu yang diluangkan untuk membaca Scout Diary ini dan semoga bermanfaat bagi semua, amin. Wassalamualaikum Wr. Wb.
Salam Pramuka !

0 komentar:

Posting Komentar

 
Pramuka SMA Negeri 1 Purbalingga © 2012 | Designed by Bubble Shooter, in collaboration with Reseller Hosting , Forum Jual Beli and Business Solutions